Dengan Dana Otsus, Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Jayapura, Bantuan Bibit Ternak Sapi dan Pembuatan UPTD Pembibitan Ternak

Berita

Sentani, otsus.jayapurakab.go.id – Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bidang Produksi dan Pengembangan ternak Bony Faismus, saat di tanyakan terkait realisasi dana otsus yang di lakukan ini, dirinya menjelaskan “ untuk Dana Otsus kita tahun ini yang di lakukan Bukanlah pengembangan namun bentuknya Bantuan ternak yang baru kepada kelompok dalam bentuk sapi bibit, dan semunya berjumlah 42 ekor yang tersebar di 3 Distrik Di wilayah Pembangunan III , yaitu diDistrik Kemtuk Kampong Soaib dan Nambon, Distrik Kemtuk Gresi di Kampung Braso, kemudian di distrik Namblong yaitu di Kampung Hanggaihamong. Jadi untuk setiap kelompok mendapat 10 ekor untk kelompok yang menerimanya.”

Lanjut Bony, selain bantuan Bibit sapi yang telah di lakukan ini, kami juga membuat pusat pembibitan untuk ternak yairu di kampung Soaib Distrik Kemtuk. Bony menjelaskan untuk saat ini mujngkin kami baru merintis untuk pusat pembibitan ternak sapi, namun dengan begi kita berharap untuk kedepanya atau tahun depan kita bisa memanfatkan apa yang sudah kita lakukan di tahun 2022 ini ungkap Bony saat di temui pada 30 Oktober 2022 yang lalu .

Bony juga menjelaskan karena kalu kita membicarakan pengembangan ternak tapi kalau selama ini kita belum ada tempat pembibitan ternak, itu agak susah untuk kita kembangakan karena belum adanya tempat untuk pembibitan bibit ternak untuk nantinya di gunakan untuk bantuan kepada kelompok yang membutuhkan. Hal ini yang membuat sehingga setiap tahun kita kesulitan untuk pengadaan bibit sapi karena belum adanya UPTD untuk pembibitan ternak.

Semnetara itu dengan danya Dana Ostus yang tirin ke distrik dan ada sebagian distrik yang melakukan program bantuan ternak sapi ke masyarakat, Bony berharap hal itu distrik bisa komunikasikan dengan Dinas Sebagai Instansi teknis yang bergerak di bidang itu agar bisa melakukan penerapan yang lebih baik dan terarah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *